join

Breaking News

PENANGANAN AGLAONEMA PASCA PENGIRIMAN


PENANGANAN AGLAONEMA PASCA PENGIRIMAN





Siapkan MEKAR HURIP PLUS B1, PERANGSANG TUNAS MEKAR HURIP PLUS dan media tanam ( COCOPEAT, SEKAM MENTAH, SEKAM BAKAR dan PASIR MALANG ) ( sekam bisa diganti dengan daun bambu ).


FUNGSI MEKAR HURIP PLUS B1 adalah untuk mengobati stres pada tanaman akibat perjalanan dan pergantian media tanam serta mencegah dehidrasi.



FUNGSI PERANGSANG TUNAS MEKAR HURIP PLUS adalah untuk merangsang pertumbuhan tunas dan daun.

Cara pakai:
1.    Siapkan wadah 1 liter kemudian diisi air bersih.
2.    Tuangkan 8 ml ( satu tutup botol ) MEKAR HURIP PLUS B1
3.    Rendam akar tanaman AGLAONEMA 20 sd 30 menit.
4.    Tanam pada pot diameter 15 cm dengan media tanam campuran COCOPEAT, SEKAM MENTAH, SEKAM BAKAR dan PASIR MALANG dengan perbandingan COCOPEAT 60 % sedangkan campuran yang lainnya 30 %.
5.    Simpan tanaman AGLAONEMA di tempat teduh dan hindarkan dari sengatan matahari langsung, hindarkan dari terpaan dan tadahan air hujan agar tanaman tidak lonyot.
6.    Semprot daun tanaman AGLAONEMA dengan MEKAR HURIP PLUS B1 dosis 2 ml per liter air, setiap hari selama 14 hari berturut-turut,
7.    Lakukan penyiraman 3 hari sekali ( perhatikan media kalau masih lembab jangan disiram, kalau media kering baru disiram ) lebih baik media kering daripada basah.
8.    Setelah tanaman AGLAONEMA berumur 2 minggu, semprot dengan pupuk PERANGSANG TUNAS MEKAR HURIP PLUS dosis 2 ml perliter air, disemprotkan ke daun 3 hari sekali.
9.    Gemburkan media tanam AGLAONEMA dengan rajin ( 2 sd 4 minggu ) sekali
10. Ganti rutin media tanam setiap 4 atau 6 bulan sekali.









No comments